9 Wisata Recomended Untuk Liburan Karyawan, Cocok Gunakan Rental Travel Jakarta

9 Wisata Recomended Untuk Liburan Karyawan, Cocok Gunakan Rental Travel Jakarta

Jakarta dan wilayah sekitarnya memiliki banyak destinasi wisata yang dapat menjadi pilihan bagi para karyawan perusahaan untuk melepas penat. Moda transportasi pun kini semakin banyak ragamnya sehingga memudahkan untuk mencapai tempat tujuan tanpa harus menggunakan kendaraan pribadi. Rental travel Jakarta dapat menjadi pilihan bagi para karyawan yang ingin berwisata, baik sendiri maupun bersama rekan.

Rekomendasi Wisata untuk Liburan Karyawan

Berwisata bersama rekan-rekan kerja tentunya menjadi saat yang sungguh menyenangkan. Terlebih lagi, apabila semua orang bisa duduk nyaman, tanpa ada yang harus lelah menyetir. Hal tersebut menjadi sangat mungkin apabila Anda pergi dengan memanfaatkan kendaraan rental travel. Berikut adalah sembilan rekomendasi destinasi wisata di sekitar Jakarta, yang cocok dikunjungi dengan menggunakan kendaraan rental travel.

1. Kebun Raya Bogor
Wisata alam ini terbilang relatif dekat dari Jakarta. Anda dapat menikmati udara segar sekaligus mengenal beragam jenis tumbuhan langka. Ada banyak spesies tumbuhan langka yang menjadi koleksi di tempat ini.

2. Pantai Anyer
Berwisata ke pantai menjadi pilihan untuk melepas penat dari rutinitas pekerjaan. Pantai Anyer yang ada di kabupaten Serang ini dapat menjadi alternatif liburan bersama rekan kerja. Pergi dengan memanfaatkan kendaraan rental travel tentunya menjadikan perjalanan lebih nyaman. Selain itu, ada beberapa pantai indah di sekitarnya yang bisa Anda kunjungi, antara lain Pantai Marbella, Pantai Karangbolong, dan Pantai Jambu.

3. Pantai Ancol
Para karyawan di Jakarta tentunya sudah tidak asing lagi dengan tempat ini. Menghabiskan waktu bersama teman-teman kantor sambil menyantap hidangan di tengah pantai tentu akan sangat menyegarkan pikiran. Cobalah untuk berkunjung ke Le Bridge saat Anda berwisata ke Pantai Ancol.

 

wisata untuk liburan

 

4. Taman Safari
Melihat hewan-hewan liar secara langsung dari dekat tentunya menjadi pengalaman istimewa. Anda dapat berlibur bersama teman-teman kantor dengan memanfaatkan kendaraan rental travel untuk mengunjungi Taman Safari Bogor. Tanpa perlu turun dari mobil, Anda sudah bisa menikmati pemandangan aneka satwa yang menjadi koleksi di tempat ini.

5. Puncak Gunung Mas Bogor
Hamparan pohon teh nan hijau dengan udara yang segar menjadi salah satu ciri khas tempat ini. Berlatar pepohonan teh yang asri, Anda dapat menghasilkan foto-foto estetik dan Instagramable.

6. Rental Travel Jakarta, Cocok Untuk Mengunjungi Baduy Outbound
Meski namanya Baduy Outbound, namun tempat ini tidak terletak di kawasan pemukiman suku Badui. Lokasi outbound ini tepatnya berada di Jalan Kawasan Wisata Baduy Outbound, Sukamanah, Kecamatan Baros, Kabupaten Serang. Lokasi ini sangat cocok bagi Anda yang ingin melakukan kegiatan outbound bersama dengan karyawan lainnya.

7. Wisata Alam Capolaga
Ingin berkemah bersama dengan teman-teman kantor di dekat sungai dengan pemandangan pepohonan nan asri? Cobalah untuk berkunjung ke Wisata Alam Capolaga yang ada di daerah Subang. Tempat ini menyediakan camping ground dengan tenda warna-warni yang semakin menyemarakkan suasana.

8. Kebun Binatang Ragunan
Wisata alam yang ada di kota Jakarta ini terbilang murah meriah. Selain itu, akses untuk menuju ke tempat ini juga sangat mudah. Bagi para karyawan yang memiliki waktu terbatas untuk berwisata, Kebun Binatang Ragunan dapat menjadi pilihan.

9. Little Venice
Ingin menikmati nuansa kota Venesia tanpa perlu jauh-jauh pergi ke Italia? Cobalah untuk berkunjung ke Little Venice yang ada di Cianjur, Jawa Barat. Layaknya di Venesia, Anda dapat menikmati wisata naik kapal melewati kanal-kanal yang ada di sana.

Berwisata bersama rekan-rekan kerja kerapkali menjadi saat yang ditunggu-tunggu oleh para karyawan. Memanfaatkan kendaraan rental travel Jakarta untuk berwisata bersama teman kerja menjadi pilihan bijak, agar semua dapat bergembira tanpa harus lelah menyetir. Apakah Anda sudah mengagendakan untuk berwisata bersama teman kerja?

Visited 7 times, 1 visit(s) today

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *